Kamis, 07 Maret 2019

Masya Allah, Masjid Kuno Eyyubi Turki Usia 610 Tahun Dibelah Jadi Tiga


Masya Allah, Masjid Kuno Eyyubi Turki Usia 610 Tahun Dibelah Jadi Tiga

### Haiii Sobat..
Beberapa Hari yang Lalu, banyak Warga provinsi Batman, turki, di di kejutkan Dengan Sebuah Pemandangan Yang Aneh Dan Tak Biasa.
Pemandangan itu Menunjukkan adanya Sebuah masjid abad ke-15 di Turki, telah dipecah menjadi tiga bagian dan diangkut dengan robot kuat, untuk ditempatkan di tempat barunya.
Masjid berusia 610 tahun itu terpaksa harus dipindahkan karena sebuah bendungan Raksasa terbesar ketiga di bangun dan diperkirakan akan merendam kota di mana komplek masjid itu berada.
Agar mudah diangkut, para pekerja konstruksi harus membongkar dan memecahnya menjadi beberapa bagian terlebih dahulu.
Para ahli juga di terjunkan dalam proyek ini, berusaha semaksimal mungkin untuk membelah kompleks bangunan Masjid Eyyubi Turki menjadi tiga dan meminimaisir tingkat  kerusakannya. 
Masjid itu terletak di kota kuno Hasankeyf di provinsi Batman, dan dipindahkan ke Lapangan Taman Budaya Baru Hasankeyf, sebuah situs khusus yang dirancang untuk bangunan yang dilindungi.
Dua bagian lainnya telah dipindahkan awal tahun ini, dan bagian terakhir, seberat 2.500 ton diangut pada hari Jumat 21 desember 2018 yang lalu.
Serangkaian Kegiatan pekerja  menunjukkan bagian terakhir dari masjid diangkut dalam perjalanan satu mil jauhnya oleh robot kuat menggunakan lebih dari 300 roda.
Selain masjid yang berusia 610 tahun itu, artefak budaya lainnya dipindahkan ke situs yang dibuat pada tahun 2017.
Sebuah karya batu kolosal yang disebut Kuil Zeynel Bey dipindahkan menggunakan teknologi serupa tahun lalu.
Kota Hasankeyf diberi status dilindungi pada 1981 dan merupakan rumah bagi hampir 6.000 gua.
Selain masjid, ada struktur bersejarah lain, termasuk tempat ibadah Kristen, serta benteng Bizantium kuno.
Sejarah kota dapat ditelusuri oleh sembilan peradaban dan pertama kali disebutkan dalam teks-teks yang berasal dari hampir 2.000 tahun sebelum kelahiran Kristus.
Waaah Sebuah Kejadian Yang unik Dan langka ya Sobat....
Bagaimana menurut pendapatmu..
Janagn lupa...

Description: https://img-peco.ucweb.com/hubble/app/sm/d6b1e31b776cca13f1f08a0b7ea7fc93.jpg;,,jpg;3,480x  Description: https://img-peco.ucweb.com/hubble/app/sm/14bedc3384c992acd0899ab824c6d387.jpg;,,jpg;3,480x
Description: https://img-peco.ucweb.com/hubble/app/sm/eaa218e4125e04eab4de7ccdf287efda.jpg;,,jpg;3,480x   Description: http://rakyatku.com/images/Masjid_dipindahkan_4_pindahkan_4.jpg
Description: Hasil gambar untuk Turki


Masjid Kuno Seberat 2.500 Ton di Turki Dipindahkan Karena Berisiko Terendam https://buc.kim/d/0LeDN0g3cZWs

Tidak ada komentar:

Posting Komentar