Kamis, 07 Maret 2019

Warga Geger, Fenomena Langka Muncul di Waduk Gajah Mungkur


Warga Geger, Fenomena Langka Muncul di Waduk Gajah Mungkur
Unik | Selasa, 6 Maret 2018 15:01
Hai sobat, ketemu lagi di video on the spot terbaru
Beberapa hari yang lalu muncul kejadian aneh yang membuat warga berduyun duyun menyaksikan fenomena alam yang tak biasa. Banyak warga yang heboh mengenai spekulasi munculnya fenomena tersebut, karena sebelumnya belum pernah terjadi warga curiga dan khawatir akan terjadi sesuatu di kemudian hari.
Namun sebelum membahas lebih lanjut, ada baiknya sobat subscribe dan like channel ini ya?
Fenomena unik muncul di Waduk Gajah Mungkur, Wonogiri, Jawa Tengah. Warga setempat heboh dengan kejadian tersebut, banyak warga berbondong-bondong ke lokasi kejadian dan menyebut aliran air yang mengangkasa itu sebagai cleret tahun atau belalai air.
Laman Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menjelaskan, waterspout merupakan pusaran kuat berbentuk corong air yang biasanya muncul dari dasar awan bentuk kumulus atau kumulonimbus di atas perairan layaknya tornado kecil.
Fenomena itu terjadi di daerah perairan yang mengalami pemanasan kuat dan penguapan yang tinggi. Suhu yang panas disekitar perairan membuat uap air di udara membentuk awan kumulonimbus.
Saat dasar awan kumulonimbus yang besar mengalami suhu yang tidak merata tekanan terjadi. Rendahnya tekanan memicu terbentuknya aliran pusaran dari udara sekitar dasar awan.
Kuatnya pusaran tersebut dapat menjulur dari dasar awan ke permukaan perairan. Alhasil, permukaan di bawahnya dapat 'tersedot' oleh pusaran dan naik ke atas.
Bagaimana menurut sobat semua, jangan lupa kasih komentar di bawah ini ya?
https://www.dream.co.id/unik/belalai-air-muncul-di-waduk-gajah-mungkur-warga-terkejut-180306e.html




Tidak ada komentar:

Posting Komentar