Ajaib, Pohon
Ini Hasilkan 40 Macam Buah Sepanjang Tahun!.
Selama ini kita selalu melihat Lazimnya sebuah pohon akan menghasilkan buah
yang sesuai dengan jenis pohonnya. Pastinya hanya ada satu buah yang bisa
muncul dari pohon tersebut.
Tapi Kali ini ada yang berbeda,, di New York Amerika
sana, ada sebuah pohon yang bisa menghasilkan 40 buah yang berbeda.
Lho kok bisa?
Yaaa... seorang seniman sekaligus dosen di Syracuse
University, Sam Van Aken, dengan hati-hati telah membuat sebuah pohon dapat
meneghasilkan 40 jenis buah baru menggunakan metode okulasi chip, atau pembiakan tanaman
vegetatif dengan menyambungkan dua tanaman sedemikian rupa sehingga keduanya
dapat bergabung menjadi satu tanaman yang utuh.
Di antara buah tersebut adalah buah persik, almond, plum, kesemek, aprikot, ceri dan
lain-lain yang tiap jenisnya unik serta langka, Ajaibnya lagi
buahnya menyesuaikan dengan musim.
Proyek ini dimulai pada tahun 2008 ketika Van Aken
menemukan sebuah kebun di New York, kebun tersebut mempunyai pohon buah oleh
orang Amerika disebut sebagai buah batu berusia 200-tahun.
Proses melakukan okulasi chip 40 buah menjadi satu itu
tentu membutuhkan kesabaran karena harus dilakukan selama beberapa tahun. Van
Aken menggabungkan cabang berbagai varietas ke pohon induk.
Pada musim semi di Amerika, pohon ini menghasilkan bunga
berwarna pink dan ungu mekar dengan warna yang menakjubkan dari
masing-masing cabangnya.
Sedangkan saat musim panas, Pohon mulai menghasilkan
buah dari 40 jenis. pohon ini bukan saja menghasilkan buah tapi
juga bisa menjadi hiasan yang indah karena warnanya yang menawan.
Sejauh ini, Van Aken telah membuat 16 pohon dan telah
menyebar ke seluruh Amerika Serikat dan dipajang di museum, pusat-pusat
komunitas dan koleksi seni pribadi diantaranya ada sudah ada di kota-kota
Amerika Serikat, termasuk Santa Fe, New Mexico; Short Hills, New Jersey;
Louisville, Kentucky dan Pound Ridge, New York.
Van Aken sengaja menanam pohon tersebut di lokasi yang
bisa membuat orang terpana. "Dan setelah mereka melihat pohon tersebut,
mereka akan mempertanyakan, mengapa daunnya berbeda?
Mengapa warnanya juga berbeda?"
Van Aken mengungkapkan bahawa melihat pohon tersebut,
otomatis juga sudah melihat puluhan pohon yang ditanam di Amerika Serikat.
Wah...menarik ya?
Semoga kita
bisa segera merasakan kehadiran pohon ini di Indonesia atau seseorang sudah
berinisiatif memulai membuat pohon cangkokannya ya.
Gimana
menurut pendapat mu sobat..
......
Tidak ada komentar:
Posting Komentar